Nama Telkom mungkin sudah nggak asing lagi di telinga kita. Billing yang nggak jelas, pelayanan yang pilih kasih, dsb. Tapi bukan itu kenanganku dengan perusahaan ini. Never mind, itu lain kali saja ceritanya.
Aku kenal dengan seorang AM di Telkom Padang, nama beliau adalah Amrizal. Pak Am pernah bilang ke aku, kalau visi Telkom sekarang adalah Mati Masuk Surga. Nggak tahu ini kebenarannya 100% atau tidak, karena belum coba ngecek ke website atau tanya ke temen2ku di Telkom. Tapi bagaimanapun, ini kedengarannya menyenangkan. Bener nggak? Mati masuk surga! Kata beliau, tidak mungkin ada lagi pergantian visi setelah ini. Kenapa? Soalnya tidak ada visi yang greget-nya seheboh ini. Mau diganti apa coba? :D
Jadi inget Work Breakdown Structure. Aku pikir, tidak ada bedanya dengan to dolist. Eh setelah melihat sendiri contohnya di 4pm.com, ternyata yang tertulis di dalamnya bukanlah activities, tapi achievements. Artinya adalah, definisikan apa yang ingin dicapai dulu precisely, baru beraktivitas. Achievement-driven approach, kurang lebih kayak gitu istilahnya 4pm.
Anyway, visi hebohnya Telkom ini, semoga saja membuat pelayanan mereka lebih baik ke pelanggan. Melayani pelanggan dengan senyum dan tidak berbohong, kemudian memberikan tarif yang kompetitif sehingga membuat kita senang, bukankah itu bisa membuat visi ini lebih cepat terwujud? Amin. Semoga cepat terwujud. :)
nb: it is a re-post from my other blog @ awaludinz.blogs.friendster.com
No comments:
Post a Comment